ANALISA PROGRAM PADA PEMROGRAMAN JARINGAN
1. GET IP
Penjelasan
dibawah ini merupakan penjelasan bagaimana cara untuk mendapatkan alamat IP
Address pada pemrograman jaringan dengan menggunakan Java. Berikut source code
beserta dengan penjelasannya :
Pertama
program akan mengimport seluruh fungsi yang terdapat dalam library java.net
dengan menggunakan syntax import.java.net. Kemudian terdapat method InetAddress yang di simpan ke dalam variabel Host
dan harus bernilai null (kosong), Host ini akan digunakan untuk menyimpan Ip
Address dari Komputer dengan memanggil method InetAddress.getLocalHost().
Selanjutnya ada perulangan yang digunakan untuk kondisi jika Ip Address yang
digunakan tidak terbaca, jika Ip Address nya terbaca maka akan langsung ditampilkan
Ip Address tersebut.
Hasilnya
seperti pada gambar dibawah ini :
2. GET NAME
Penjelasan
dibawah ini merupakan penjelasan bagaimana cara untuk mendapatkan nama computer
atau laptop yang kita gunakan pada pemrograman jaringan dengan menggunakan
Java. Berikut source code beserta dengan penjelasannya :
Program
kedua ini hampir sama seperti sebelumnya, hanya saja yang ditampilkan dari
Sintaks diatas adalah Nama dari Komputer/Laptop yang digunakan. Dimana Class getName
ini akan mencetak Nama Komputer Anda menggunakan method yang sama seperti
latihan sebelumnya yaitu InetAddress.getLocalHost. Nama Komputer yang digunakan
dipanggil dengan sintaks host.getHostName().
Hasilnya
seperti pada gambar dibawah ini :
3. IP TO NAME
Penjelasan
dibawah ini merupakan penjelasan bagaimana cara untuk mendapatkan nama computer
atau laptop yang kita gunakan dengan memasukkan alamat IP Address laptop dengan
menggunakan Java. Berikut source code beserta dengan penjelasannya :
Dalam
program diatas terdapat Class IPtoName yang memiliki sebuah kondisi jika
panjangnya IP=0, maka akan ditampilkan “Pemakaian : Java IPtoName <IP
Address>”, jika tidak maka langsung tampilkan Nama Komputer dengan sintaks address.getHostName.
Pada blok program diatas juga terdapat penanganan error Try-catch, fungsinya
untuk menampilkan pesan jika terjadi error.
Dimana
pada fungsi Try akan menjalakan InetAddress.getByName(host) yang disimpan ke
variabel address untuk menampilkan Nama Komputer berdasarkan Hostname. Jika
tidak program akan menjalankan Catch dengan menampilkan pesan “invalid IP – malformed
IP”.
Hasilnya
seperti pada gambar dibawah ini :
4. NSLOOKUP
Penjelasan
dibawah ini merupakan penjelasan bagaimana cara untuk mendapatkan alamat IP
Address dengan hostname pada pemrograman jaringan dengan menggunakan Java.
Berikut source code beserta dengan penjelasannya :
Program
ini hampir sama seperti program sebelumnya hanya saja yang ditampilkan adalah
IP address sesuai dengan Nama Komputer. Dimana Class NsLoookup ini memiliki
sebuah kondisi jika panjangnya IP=0, maka akan ditampilkan “Pemakaian : Java
NsLookup <hostname>”, jika tidak maka langsung tampilkan IP Addres dari
Nama Komputer yang digunakan. pada blok program diatas juga terdapat penanganan
error Try-catch, fungsinya untuk menampilkan pesan jika terjadi error.
Dimana
pada fungsi Try akan menjalakan InetAddress.getByName(host) yang disimpan ke
variabel address untuk menampilkan Nama Komputer berdasarkan Hostname. Jika
tidak program akan menjalankan Catch dengan menampilkan pesan “Unknown Host”.
Hasilnya
seperti pada gambar dibawah ini :
5. Aplikasi CLIENT – SERVER
Penjelasan
dibawah ini merupakan penjelasan bagaimana cara untuk membuat program atau aplikasi Client – Server pada
pemrograman jaringan dengan menggunakan Java. Berikut source code beserta
dengan penjelasannya :
#
Pada Server
Mula-mula program akan mengimport seluruh
fungsi yang terdapat dalam librari java.net dan java.io, kemudian program
akan mendeklarasikan variabel TESTPORT yang bertipe data integer sebagai alamat
port yang akan digunakan program, dan juga program akan mendeklarasikan
variabel checkServer, line, is, os, dan cliensocket.
Selanjutnya program akan
menguji port yang diberikan dengan menginisialisasi objek ServerSocket dengan
argumen TESTPORT kemudian program akan mencetak “Aplikasi Server hidup …”,
apabila terjadi kesalahan maka akan dilakukan eksepsi IOException,
Kemudian program akan mencoba
menerima data yang dikirimkan dari client dengan menggunakan fungsi accept().
lalu program akan menciptakan inputan dan aliran output untuk client
berdasarkan value yang diperoleh dari client.
Selanjutnya program akan
mengecek isi dari inputan yang diberikan oleh client, apabila data tersebut
berisikan “salam” maka program akan mengirimkan output “salam juga” kepada
client, slain dari itu program akan mengirimkan “Maaf, saya tidak mengerti”.
Hasilnya seperti pada gambar dibawah ini :
# Pada Client
Awalnya program akan mengimport seluruh
fungsi yang terdapat dalam librari java.net dan java.io, kemudian program
akan mendeklarasikan variabel TESTPORT yang bertipe data integer sebagai alamat
port yang akan digunakan program, dan juga program akan mendeklarasikan
variabel cl, stdin, is, os, userInput, dan output.
Selanjutnya program akan
mengecek apakah ip yang diberikan sebagai argumen merupakan host yang sedang
menjalankan program server. kemudian program akan meminta user untuk memberikan
inputan sebagai data yang akan dikirimkan ke server, setelah data dikirimkan
program client akan langsung menerima hasil yang dikirimkan oleh server.
Hasilnya seperti pada gambar dibawah ini :
Komentar
Posting Komentar